Kreator kecantikan yang aktif dalam Program YouTube Shopping Affiliates, Ijfina Amalia berbagi tips untuk menghadirkan tata rias wajah yang awet untuk kulit berminyak.

Berikut tips lengkapnya dikutip dari siaran pers Shopee :

= Pastikan Wajah Lembap Sebelum Mengaplikasikan Make Up

Sebelum mulai make up, langkah pertama yang perlu kamu perhatikan adalah memastikan kulit wajah dalam keadaan lembab. Kenapa? Kulit yang kering akan membuat make up jadi cepat crack atau pecah, dan pastinya itu akan mengganggu tampilan flawless yang kamu inginkan. Jadi, jangan lewatkan pelembab atau sunscreen yang sesuai dengan jenis kulit kamu. Kalau kulit kamu cenderung berminyak, pilihlah produk yang ringan dan cepat meresap agar tidak membuat wajah terasa berat atau berminyak berlebihan.

= Gunakan Primer untuk Membantu make up Tahan Lebih Lama

Seringkali kita melewatkan primer, padahal produk ini bisa memberi efek luar biasa pada make up kita. Primer dengan kandungan silikon dapat membantu menciptakan permukaan kulit yang lebih halus dan matte, membuat foundation lebih mudah menempel dan tahan lama. Selain itu, primer silikon juga membantu mengontrol minyak berlebih, jadi make up kamu tetap awet meskipun beraktivitas seharian. Pilih primer yang sesuai dengan kebutuhan kulit kamu.

Baca juga : Cara Rawat Busana Berbahan Kain Shimmer

= Pilih Foundation dengan Formula Long-Lasting yang Sesuai Jenis Kulit

Foundation adalah pondasi dari seluruh tampilan make up, jadi memilih yang tepat sangatlah penting. Kalau kamu memiliki kulit berminyak, hindari foundation dengan hasil akhir dewy, karena bisa membuat kulitmu terlihat semakin berminyak. Sebaliknya, pilih foundation dengan formula long-lasting yang dirancang untuk bertahan lebih lama, terutama di kulit berminyak. Pastikan juga foundation yang kamu pilih memiliki hasil akhir yang halus atau matte, sebab ini akan menjaga make up tetap segar dan tidak gampang luntur. Dengan foundation yang tepat, tampilan kamu akan tetap natural dan nyaman sepanjang hari.

= Kunci Make Up dengan Loose Powder untuk Menyerap Minyak Berlebih

Setelah foundation, jangan lupa untuk mengunci make up dengan loose powder. Produk ini berfungsi untuk menyerap minyak berlebih di wajah, terutama di area yang cenderung lebih berminyak, seperti T-zone. Selain itu, powder ini juga membantu menciptakan tampilan lebih halus dan matte. Cukup aplikasikan loose powder secara ringan, dan make up kamu akan terlihat segar tanpa harus sering touch-up. Ini trik sederhana yang bisa membuat make up kamu tetap on point sepanjang hari!

= Jangan Lupa Setting Spray untuk Menyempurnakan make up

Akhiri rutinitas make up kamu dengan setting spray. Ini adalah langkah penting untuk memastikan semua produk yang sudah kamu aplikasikan tetap menempel dengan sempurna dan tahan lama. Setting spray akan memberikan efek akhir yang menyatu, membuat make up terlihat lebih natural dan memastikan semuanya tetap berada di tempatnya. Pastikan memilih setting spray yang ringan dan tidak lengket, supaya hasilnya nyaman dan tidak mengganggu aktivitas kamu sepanjang hari. (Yatni Setianingsih/Golali.id)