Terminal Cicaheum merupakan salah satu terminal yang ada di Kota Bandung. Terminal Cicaheum berada di Jalan Jendral Ahmad Yani Kelurahan Cicaheum, Kecamatan Kiaracondong.
Untuk menuju Terminal Cicaheum, begini rutenya :
Menuju Terminal Cicaheum dengan menggunakan kendaraan pribadi
Jika menggunakan kendaraan pribadi yaitu kendaraan roda empat atau mobil melalui Gerbang Tol Pasteur. Kemudian lajukan kendaraan ke Jalan Dr Djunjunan, menaiki flyover Prof. Dr. Mochtar Kusumaatmadja (Pasupati).
Lalu turun sampai Jalan Surapati lurus masuk Jalan PHH Mustofa, menuju Jalan Ahmad Yani berada di sebelah kanan jalan.
Jika menggunakan kendaraan pribadi yaitu roda empat dan roda dua dari Bundaran Cibiru Jalan AH Nasution, ambil ke Jalan AH Nasution terus lurus sampai Jalan Ahmad Yani. Terminal Cicaheum berada di kiri jalan.
Menuju Terminal Cicaheum dengan menggunakan angkutan umum
Angkot Gede Bage – Simpang Dago
Angkot Panghegar – Dipati Ukur
Angkot Cicaheum – Kebon Kalapa via Aceh
Angkot Cicahem – Kebon Kalapa via Binong
Bus Antar Kota dalam Provinsi menuju Garut, Cirebon, Tasikmalaya, Indramayu, Kuningan menuju Terminal Cicaheum
Bus Antar Kota Antar Provinsi menuju Tegal, Yogyakarta, Solo menuju Terminal Cicaheum (Yatni Setianingsih/Golali.id)