Musisi Zen Aji feat Mighfar Suganda berkolaborasi merilis single berjudul Surfing a Tsunami Wave, pada tanggal 10 Februari 2023. Kolaborasi 2 musisi ini terbilang unik, karena keduanya tidak saling kenal sebelumnya.

Mengutip siaran pers yang diterima Golali.id, Mighfar Suganda mengetahui Zen Aji pada pertengahan Januari 2023 setelah Mighfar Suganda tidak sengaja melihat story beberapa temannya yang memposting Lagu Zen Aji sebagai underrated artist di media sosial, lalu penasaran mencari Zen Aji di Twitter yang ternyata trending.

Mighfar Suganda lalu mendengarkan lagu karya Zen Aji tersebut. Mighfar jadi teringat masa lalu ketika baru merintis masuk dunia musik, banyak orang sekitarnya mengkritik dan tidak segan mengejek karyanya, tapi tidak sebanyak perhatian kepada Zen Aji yang sampai trending twitter di antara ratusan ribu netizen.

Mighfar Suganda pun menghubungi dan berkenalan dengan Zen Aji via DM instagram, lalu mengajak berkolaborasi. Gayung bersambut, Zen Aji mengirim track vocalnya keesokan hari dan semuanya selesai dalam waktu singkat.

Pemilihan judul single ini, kata Mighfar Suganda diambil dari caption Mighfar Suganda di salah satu post Instagram di tahun 2021. Surfing a Tsunami Wave sebuah tema menikmati kehidupan diantara kekacauan, kemudian pada pertengahan Januari 2023 saat fenomena Zen Aji terjadi, langsung teringat dan sangat tepat untuk diimplementasikan di fenomena ini dengan mengambil hikmah, pelajaran, dan hal positif. (Yatni Setianingsih/Golali.id)

Foto : istimewa