IT Smart Magnetic Outdoor Battery Camera W02 adalah kamera CCTV nirkabel yang diproduksi IT (Immersive Tech) IT (Immersive Tech).

“Kamera CCTV nirkabel ini menjawab kebutuhan dari pelanggan setia yang membutuhkan produk home security untuk mengawasi rumah mereka maupun anggota keluarga yang ditinggal beraktivitas sepanjang hari. IT (Immersive Tech) meyakini bahwa produk ini akan menjadi pilihan bagi keluarga Indonesia berkat desainnya yang khas, kemudahan yang ditawarkan serta garansi 1 tahun untuk service TAM, dan melanjutkan kisah sukses model sebelumnya. Dengan ini, IT (Immersive Tech) telah membangun portofolio produk berisi 53 jenis perangkat pintar yang hadir melengkapi rumah pintar dari pengguna yang semuanya terhubung dan bisa dikontrol secara mudah dari smartphone,” beber Andre Tanudjaja selaku Project Director IT (Immersive Tech), dalam siaran pers yang diterima Golali.id, Rabu 25 Oktober 2023.

Spesifikasi CCTV IT Smart Magnetic Outdoor Battery Camera W02

Kamera CCTV ini menangkap video dan gambar dengan resolusi FHD (2304×1296), bahkan dalam kondisi gelap untuk bisa dipantau kapan saja dari layar smartphone. Baterai yang dimiliki membuatnya bisa beroperasi selama 2-4 bulan, bahkan di saat listrik di rumah padam. Sertifikasi IP65 menjamin perlindungan untuk IT Smart Magnetic Outdoor Battery Camera W02 dari air dan debu.

Kehadiran microphone dan speaker membuat kamera CCTV ini bisa dipakai untuk komunikasi dua arah dengan pengguna, sehingga pengguna tetap terhubung meskipun berada di tempat yang berbeda.

Dimensi 6 x 5.6 x 11.5cm

Bobot 300gr

Image Sensor 1 /2.8” 3MP CMOS

Effective Pixels 2304 (H) x 1296 (V)

Jarak Infra Red Night visibility up to 10m

Jarak Deteksi Passive Infra Red Max 9m

Sudut Passive Infra Red 120°

Kapasitas Baterai 9600mAh rechargeable Li batteries

Waktu siaga 12 bulan

Waktu operasional 2-4 bulan (bergantung pada pengaturan, penggunaan dan suhu)

Deteksi AI

Audio dua arah (mikrofon dan speaker)

IP Rating IP65

Penyimpanan Micro SD Card (max 128GB),

Garansi 1 tahun servis TAM

Harga Rp1.499.000

CCTV IT Smart Magnetic Outdoor Battery Camera W02 telah tersedia di jaringan ritel Erajaya Active Lifestyle. (Yatni Setianingsih/Golali.id)

foto : Erajaya Group