Sinopsis Film Surga Yang Tak Dirindukan

Film Surga Yang Tak Dirindukan, mengisahkan tentang perjalanan rumah tangga Arini (Laudy Cintya Bella) dengan Prasetya atau Pras (Fedi Nuril ) yang sangat manis. Apalagi setelah keduanya dikarunia putri cantik bernama Nadia (Sandrinna Michelle).

Kehiduan karier keduanya pun tanpa masalah, Pras yang berprofesi sebagai Arsitek dan Arini adalah penulis novel.

Namun, di tengah kisah rumah tangga, mereka mulai diterpa badai. Pras terpaksa harus melakukan poligami dengan menikah perempuan yang sama sekali tidak pernah dikenalnya Meirose (Raline Shah).

Ditengah perjalanan menuju proyek pembangunan jembatan di kawasan Gunung Kidul, Pras menemukan mobil yang masuk jurang dan di dalam terdapat Meirose yang memakai baju pengantin dalam kondisi pingsan di kursi kemudi.

Teringat masa lalu ibunya yang kecelakaan dan meninggal, melihat Meirose masih hidup Pras pun langsung membawa Meirose ke rumah sakit.

Ternyata, Meirose diketahui dalam kondisi hamil. Dokter pun meminta persetujuan Pras, yang disangka suaminya untuk izin melakukan operasi caesar guna menyelamatkan bayi dan ibunya.

Poligami

Pras pun menjelaskan bahwa dirinya bukan suaminya, bahkan tak mengenal Meirose. Tetapi, Pras pun memberikan persetujuan dan akan bertanggung jawab jika terjadi hal yang tidak diinginkan.

Meirose dan anaknya pun selamat, namun karena Meirose yang terguncang psikologinya, karena dia sebelumnya memang sengaja mencelakakan dirinya untuk mengakhiri hidupnya dengan berkendara seenaknya.

Alasannya, dia kecewa karena calon suaminya tidak datang saat hari pernikahannya, juga masa kecilnya yang ditinggal ayahnya pergi tanpa pamit meninggalkan ibu dan dirinya.

Meirose pun kembali berusaha untuk meninggalkan dunia ini, Pras yang mengetahui kejadian tersebut segera menolong dan berjanji untuk menghadapi semuanya bersama dengan menikahi Meirose.

Mulanya, Meirose tidak percaya dengan perkataan Pras. Namun akhirnya mengurungkan niat buruknya tersebut.

Pras pun menikahi Meirose, tanpa diketahui Arini. Bagaimana akhir kisah ini, apakah Arini akan menerima Pras yang telah melakukan poligami?

Film Surga Yang Tak Dirindukan, pertama kali tayang di bioskop Indonesia pada 15 Juli 2015. Film Surga Yang Tak Dirindukan diangkat dari novel karya Asma Nadia dengan judul novel Surga Yang Tak Dirindukan. Film Surga Yang Tak Dirindukan diproduksi MD Pictures.  (Yatni Setianingsih/Golali.id)

Foto : twitter @filmsytd