Film Marmut Merah Jambu diadaptasi dari novel berjudul Marmut Merah Jambu, karya Raditya Dika. Film Marmut Merah Jambu, ditayangkan pertama kali di bioskop Indonesia pada 8 Mei tahun 2014.
Film Marmut Merah Jambu mengisahkan tentang Dika (Raditya Dika) yang masih tertahan dengan cinta pertamanya. Saat cinta pertamanya semasa SMA, Ina (Anjani Dina) yang akan menikah, Dika mendatangi rumah Ina dengan membawa origami burung menemui ayah Ina (Tio Pakusadewo).
Dika menceritakan hubungannya saat SMA dengan Ina kepada ayah Ina. Dimana Dika semasa SMA (Christoffer Nelwan) berusaha mendapatkan hati Ina, dengan membuat grup detektif bersama temannya Bertus dan Cindy. Hal ini dilakukan untuk membuat mereka populer, karena gebetan Ina salah satu siswa populer di sekolah tersebut.
Apakah setelah menceritakan kisahnya saat SMA kepada ayah Ina, Dika akan mendapatkan kembali cinta pertamanya? Selain itu, ternyata grup detektif Dika tersebut masih belum selesai mengungkapkan salah satu kasus. Akankah dapat diselesaikan ?
(Yatni Setianingsih/Golali.id)