Happy Asmara

Mengambil tema Ragam Rupa Budaya Lokal Masa Kini dalam kampanye, Shopee 11.11 Big Sale.

Shopee menggandeng penyanyi penyanyi dangdut koplo, Happy Asmara. Hal ini karena  salah satu kesenian yang cukup dekat dengan masyarakat khususnya musik tradisional.

Kolaborasi dengan Happy Asmara ini dilatarbelakangi oleh dangdut koplo yang menjadi genre musik tradisional yang banyak digemari masyarakat dan kedekatan musik khas nusantara tersebut telah berhasil menumbuhkan rasa cinta pada setiap pendengarnya.

“Saya senang sekali dapat berkolaborasi dengan Shopee dalam memeriahkan kampanye 11.11 Big Sale tahun ini. Di tengah era modern, aku melihat semakin banyak kreativitas yang dihadirkan dengan mengambil unsur budaya seperti karya-karya seni hingga produk fashion modern, makanan khas instan dan masih banyak lagi. Aku sendiri mencoba beradaptasi dengan mengemas lantunan dangdut koplo dengan menggabungkan pengalaman kisah kehidupan anak muda atau masyarakat di dalamnya, agar 2 lebih mudah untuk lagu-lagu ku dekat dan menjangkau masyarakat,”

“Tidak terlambat untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan kekayaan yang dimiliki budaya Indonesia. Kolaborasi aku bersama Shopee diharapkan dapat mendukung perkembangan budaya serta memperluas jangkauan keanekaragaman Indonesia, dengan cara inovatif yang dapat diterima oleh semua lapisan masyarakat dari lintas generasi,” urai Happy Asmara. (Yatni Setianingsih/Golali.id)

Foto : Shopee Indonesia