Sajian ulukutek leunca termasuk salah satu resep Sunda buhun, dengan berbagai bahan baku alami yang mudah didapat.
Resep Ulukutek Leunca
Bahan Ulukutek Leunca :
250 gram buah leunca
Cabai rawit sesuai selera
Gula merah sesuai selera
Garam sesuai selera
2 sendok minyak kelapa
Bumbu halus :
1 papan kecil oncom
1 ruas kencur
5 siung bawang merah
2 siung bawang putih
Cara membuat :
- Siangi buah leunca dan cuci bersih di air mengalir
- Tumis bumbu halus dengan minyak kelapa hingga wangi
- Masukkan buah leunca
- Aduk-aduk hingga rata dengan bumbu
- Masukkan garam dan gula merah
- Koreksi rasa
- Masukkan cabai rawit
- Angkat dan sajikan
Ulukuteuk leunca siap untuk dihidangkan dengan nasi pulen hangat. Selamatmencoba dan menikmati. (*/Golali.id)