Penyanyi sekaligus aktris Indonesia, Mikha Tambayong merilis single bertajuk Di Depan Mata. Lagu yang ditulis Ade Govinda ini menjadi original soundtrack (Ost) untuk Film Bismillah Kunikahi Suamimu.

Lagu Di Depan Mata lebih dahulu dirilis ke public dibandingkan dengan film Bismillah Kunikahi Suamimu. Sementara film yang dibintangi oleh Mikha Tambayong akan tayang pada 23 Februari 2023.

“Karena dari point of view Hanna dan memang lagu ini menurut aku artinya dalem banget yaitu merelakan cinta sejati. Semoga lagu ini bisa diterima oleh banyak orang dan bisa relate juga sama filmnya setelah denger lagu ini,” tutur Mikha Tambayong dalam siaran pers yang diterima Golali.id.

Penulis lagu Ade Govinda mengaku ada tantangan tersendiri dalam penulisan lagu ini. Lagu ini diproduksi dan didistribusikan MD Musik Indonesia dan MyMusic Records

“Setelah mendengar judul filmnya, aku langsung tertarik karena tantangan juga buat aku menulis lagu yang memang sudah ada script dan mengacu pada film. Tapi dari judul film pun berani makanya aku excited banget,” ungkap Ade Govinda. (Yatni Setianingsih/Golali.id)

Foto : istimewa