Untuk konsep dari makanan, Gang Nikmat mengusung comfort food atau menu makanan rumahan yang bisa dinikmati oleh masyarakat. Inspirasi makanannya lebih banyak tipe Asia.
“Kita bikin bagaimana mereka bisa menikmati makanan dan suasana di sini. Sehingga menu yang disediakan memang tidak terlalu banyak. Main coursenya 5-7 menu,” ungkap co-Founder Bussiness Development Gang Nikmat, Agianda Zendhy
Ia berharap, dengan menu utama yang terbatas, semua orang punya pilihan favoritnya masing-masing. Namun, jika membahas menu andalan Gang Nikmat, Agi memaparkan, ada 3 menu terbaik Gang Nikmat.
“Kalau bisa pilih, ada tiga menu yang menjadi andalan di antaranya ayam gulung telur asin, sop ayam stamina, dan sidat asap gulai. Ditambah kita punya kudapan yaitu kailan krispi. Kailannya kita panen sendiri di kebun yang ada di Parongpong,” jelasnya.
Ia berharap, di tahun ini Gang Nikmat bisa mengembangkan usahanya dengan membangun lantai 2 indoor dan bisa membuka cabang baru di Bandung.
Menurutnya, dengan membuka cabang baru bisa membuka lapangan pekerjaan baru yang berdampak terhadap perekonomian itu sendiri.
“Kita baru menghadapi pandemi yang menyebabkan usaha kuliner di Kota Bandung sekarang sudah mulai bergejolak lagi. Semoga semakin banyak usaha kuliner yang buka agar lapangan pekerjaan di Bandung semakin terbuka lebar,” harapnya.
Untuk yang ingin mencicipi kuliner di sini, bisa dari pukul 09.00 WIB sampai 21.00 WIB setiap hari. (Humas Pemkot Bandung/Golali.id)
Foto : Humas Pemkot Bandung