Masjid Syekh Azlin Gaza di Palestina, di desain ulang oleh Ridwan Kamil dengan gaya futuristik sesuai dengan keinginan masyarakat Gaza. 

“KENAPA desainnya seperti ini:

Dalam proses komunikasi masyaraka Gaza diberi 5 pilihan, dari model gaya arab berkubah tradisional sampai yg futuristik seperti ini. Ternyata hasil musyawarahnya mereka milih yg futuristic,” Ridwan Kamil menjelaskan dalam akun instagram pribadinya @ridwankamil, dikutip Jumat 18 November 2022.

Lebih Lanjut Gubernur Jabar tersebut menjelaskan, dirinya merancang ulang Masjid Syekh Azlin Gaza pada akhir tahun 2018.

Saat ini masjid ini telah rampung dibangun dan sudah mulai digunakan untuk beribadah kembali sejak Kamis, 17 November 2022.

“Masjid Seykh Azlin yang dulunya hancur oleh perang sekarang sudah bisa berdiri tegak lagi. Alhamdulillah,” tutur Ridwan Kamil.

Ridwan Kamil mengatakan Masjid Seykh Azlin hancur rata dengan tanah 8 tahun yang lalu, akibat perang. (Yatni Setianingsih/Golali.id)

Foto : instagram @ridwankamil