Mariani Keluarkan Single Kejar

Penyanyi wanita, Mariani Oelong yang akrab disapa Mariani mengeluarkan single terbaru berjudul Kejar. Lagu ini ditulis oleh Mariani, saat dirinya pindah dari Jakarta ke Bali.

Dalam menggarap single Kejar, Mariani terlibat secara penuh mulai dari penggarapan konsep musik, ide kreatif, hingga proses promosi dari single terbarunya ini.

Dalam menciptakan single ini, Mariani dibantu oleh Vinson Vivaldi sebagai Produser dan Arranger, Irene Edmar dalam proses Mixing, dan Ivan Gojaya dalam proses Mastering. 

Single Kejar merupakan refleksi dirinya mengenai hubungan, kehidupan, dan cita-citanya.  

“Menurutku, the highest level of loving someone is about letting go. Itulah kenapa, aku ingin menyampaikan cerita ini ke penikmat musikku,” tutur Mariani dalam siaran pers yang diterima Golali.id.

Seperti diketahui, sebelumnya Mariani telah merilis karya pertamanya dalam bentuk mini album berjudul “Bercumbu” tahun 2021. (Yatni Setianingsih/Golali.id)

foto :

TAGS: