Luxehouze salah satu marketplace yang mengakomodir jual beli barang mewah di Asia, yang sejak 2 tahun lalu, telah hadir di Singapura kini ada di Indonesia.

Melalui Luxehouze, masyarakat Indonesia kini bisa mengakses dan menemukan ratusan koleksi timepieces & leather goods mewah yang terkurasi dari berbagai international high-end brand seperti Rolex, Patek Philippe, Richard Mille, Audemars Piguet, hingga Hermès, yang 100 persen  autentik dengan harga kompetitif melalui online store maupun offline store yang Luxehouze miliki.

“Didirikan oleh penikmat luxury goods, Luxehouze dibangun dari inspirasi para founder-nya dalam membantu sesama individu yang memiliki kecintaan akan luxury goods untuk bisa mendapatkannya dengan mudah, cepat, dan aman, serta dengan harga yang kompetitif di pasar. Maka untuk membantu lebih banyak konsumen, kini Luxehouze juga merambah ke Indonesia. Kami tahu bahwa memiliki luxury goods menjadi sebuah investasi yang tidak lekang oleh waktu, maka dari itu kami pun menerapkan proses verifikasi yang ketat untuk memastikan bahwa produk yang kami jual adalah 100 persen autentik. Tidak hanya itu, kami juga menjamin harga terbaik untuk semua produk yang kami miliki dan kami berkomitmen untuk menyamakan harga yang kami tawarkan jika konsumen menemukan harga yang lebih baik,” terang Shawn Ting, selaku Co-Founder Luxehouze dalam siaran pers yang diterima Golali.id, Senin 5 Juni 2023.

Online store  id.luxehouze.com , sedangkan offline store, lokasi Luxehouze Boutique berada di Jakarta.

“Setelah sukses membuka gerai offline pertama kami di Singapore, melalui Luxehouze Boutique di Indonesia, kami juga ingin memberikan pengalaman yang sama kepada konsumen di Indonesia dan menjadikan belanja luxury goods menjadi mudah dan tidak merepotkan,” sambungnya. (Yatni Setianingsih/Golali.id)

Foto : Luxehouze