Jenaka Mahila Sudiro, memulai debut pertamanya di belantika musik dengan merilis lagu berjudul Peace Peace Peace pada tanggal 24 Februari 2023.
Lagu yang diciptakan Denny Chasmala ini, hasil kerja sama dengan MyMusic Records.
“Lagu ini menceritakan tentang bagaimana kita harus menebarkan kedamaian, karena sampai saat ini masih ada kekerasam, pertengkaran dan peperangan” kata Denny Chasmala dalam siaran pers yang diterima Golali.id.
Menurut Jenaka Mahila Sudiro yang telah bercita-cita menjadi penyanyi ini, mengatakan tidak menemukan kesulitan yang berarti.
“Proses pembuatan single perdana kali ini aku merasa tidak mengalami kesulitan, karena dibantu oleh orang-orang yang sangat baik,” kata puteri dari Tora Sudiro dan Mieke Amalia
“Sebagai ibu pasti akan selalu support dan menjaga mood Jenaka aja supaya semuanya bisa berjalan baik,” tutur Mieke Amalia.
(Yatni Setianingsih/Golali.id)
Foto : istimewa