Cara dan rute ke Pasar Sayati yang berada di di Jalan Kopo Sayati, Desa Sayati Kecamatan Margahayu Kabupaten Bandung, Provinsi Jawa Barat atau Jabar.

Berikut cara dan rute ke Pasar Sayati :

1.Menggunakan kendaraan pribadi mobil dan sepeda motor dari Kota Bandung

Titik awal dari Terminal Leuwi Panjang, Jalan Soekarno Hatta Kota Bandung, belok ke sebelah kiri menuju Jalan Kopo.

Kemudian lurus terus melewati Miko Mall dan Taman Kopo Indah (TKI) 1. Terus lurus sampai ada tulisan Pasar Sayati, yang berada di sebelah kanan jalan.

2.Menggunakan kendaraan pribadi mobil dari luar kota seperti arah barat yaitu Jakarta atau timur misalnya Garut

Sebaiknya masuk melalui gerbang tol Kopo, lalu belok ke sebelah kanan Jalan Kopo Kemudian lurus terus melewati Miko Mall dan Taman Kopo Indah (TKI) 1. Terus lurus sampai ada tulisan Pasar Sayati, yang berada di sebelah kanan jalan.

3.Menggunakan kendaraan umum dengan titik awal dari Terminal Leuwi Panjang

Dari depan Terminal Leuwi Panjang Jalan Soekarno Hatta, naik angkot Soreang – Leuwi Panjang, nanti tinggal bilang kepada supirnya untuk turun di Pasar Sayati.

4.Menaiki kendaraan umum dengan titik awal dari Stasiun Bandung

Naik Trans Metro Pasundan Leuwi Panjang – Dago dari depan Pasar Baru Bandung, lalu turun di dalam Terminal Leuwi Panjang. Kemudian jalan kaki ke depan Terminal Leuwi Panjang Jalan Soekarno Hatta, naik angkot Soreang – Leuwi Panjang, nanti tinggal bilang kepada supirnya untuk turun di Pasar Sayati . (Yatni Setianingsih/Golali.id)

Foto : Google Maps