Murid sekolah dasar di Kota Bandung

Di peringatan Hari Guru Nasional yang juga bertepatan dengan Hari PGRI, Ketua PGRI Kota Bandung, Cucu Saputra menilai, kondisi pendidikan di Kota Bandung sudah memiliki catatan baik, terutama pada aksesibilitas masyarakat untuk mendapat layanan pendidikan dasar.

“Terukur dari keberpihakan Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung terhadap masyarakat kurang mampu untuk mendapatkan layanan pendidikan. Melalui bentuk kemudahan untuk bisa bersekolah di sekolah negeri. Pun yang masuk swasta juga didukung biayanya oleh Pemkot Bandung,” katanya.

Ia juga mengapresiasi Pemkot Bandung, yang telah meninggikan derajat para tenaga pendidik melalui program Nyaah ka Guru.

“Bagi guru-guru yang statusnya masih belum PNS sekarang sudah mendapat kesempatan untuk jadi PPPK. Meski memang perlu proses tapi Pemkot Bandung telah memberikan kesejahteraan bagi guru-guru honorer. Tidak boleh ada guru-guru honorer yang belum terakomodasi di PPPK mendapatkan pemutusan kerja,” imbuhnya. (Humas Pemkot Bandung/Golali.id)

Foto : Humas Pemkot Bandung