Alamat atau lokasi Toko Kaset DU68 di Jalan Dipatiukur No 68 Kota Bandung. Jika anda melintas dari arah kampus Unpad Dipati Ukur menuju persimpangan Dago, letaknya berada di sebelah kanan. Patokan mudahnya, tak jauh dari SPBU.

Toko Kaset DU 68 ini buka mulai siang hingga malam hari. Tetapi lebih baik mengunjungi DU 68 antara pukul 14.00- 20.00 WIB. Selain berburu rilisan fisik, anda bisa ngobrol dan berbagi dengan sesama pecinta rilisan fisik.

Pemilik DU 68 Vikry atau Bob mengatakan untuk datang ke DU 68, tidak selalu harus membeli rilisan fisik. Datang ke sini lalu berdiskusi tentang musik pun diperbolehkan.

“Di sini mungkin bukan yang terlengkap, tapi kita adalah salah satu yang masih survive. Jadi mungkin banyak orang yang datang ke sini, karena kami masih ada,” terang Bob.

Ribuan kaset pita, CD, dan piringan hitam ada di sini. Berbagai kalangan pengunjung pun hilir mudik.

“Pecinta musik enggak hanya dari Bandung. Kami juga mengirim (rilisan fisik) ke berbagai belahan dunia. Ke daratan Cina sana, dan oh ini, kami mau ngirim kaset ke Perancis,” beber Bob. (Humas Pemkot Bandung/Golali.id)

Foto : Humas Pemkot Bandung