Wali Kota Bandung Yana Mulyana mengatakan ada 42 anak Sungai Citarum yang membentang di Kota Bandung. Permasalahan sungai di Kota Bandung tak bisa diselesaikan sendiri oleh Pemkot Bandung.
“Alhamdulillah, semua terlibat, di Kota Bandung sendiri ada 42 anak sungai yang melintasi Jadi dibutuhkan juga kolaborasi pentahelix, mulai dari akademisi, pengusaha dan pemerintah kota/kabupaten. Selama ini TNI membantu sangat banyak ” kata Yana, Rabu 15 Juni 2022 dalam rilis HUMAS PEMKOT BANDUNG.
Salah satunya, Pemerintah (Pemkot) Bandung terus mendukung optimalisasi penghijauan dan ketahanan pangan di Kawasan Bandung Raya. Hal ini guna menambah resapan aliran air dari hulu hingga hilir ketika musim penghujan tiba, serta sebagai lokasi ketahanan pangan.
Salah satu dukungan tersebut, Pemkot Bandung turut menghijaukan di luar kawasan Kota Bandung. Pemkot Bandung turut menanam ratusan pohon produktif seperti alpukat, duren, dan mangga di Kawasan Desa Cimekar Kecamatan Cileunyi Kabupaten Bandung.
Yana mengakui, kebutuhan pangan di Kota Bandung selama ini sangat tergantung dengan pasokan pangan dari daerah lain. Kebutuhan pangan di Kota Bandung sekitar 96,47 persennya didatangkan di luar kota Bandung.
“Alhamdulillah saat ini kita mengupayakan program Buruan SAE memanfaatkan lahan lahan yang ada di masyarakat ditanami tanaman yang tematik seperti sayur, cengek dan tanaman produktif lainnya, ini juga bagian dari upaya kita,” urai Yana Mulyana. (Yatni Setianingsih/Golali.id)